Search

Rumah Ambruk di Jember, Tiga Orang Terluka


JEMBER - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember Widodo Julianto mengatakan tiga orang korban terluka akibat sebuah rumah ambruk di Desa Sukowono, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

"Kami mendapat laporan bahwa pada hari Minggu (30/3) pukul 22.30 WIB telah terjadi kejadian rumah roboh karena bangunan sudah rapuh," katanya di Jember, Senin.

Korban yang tertimpa reruntuhan bangunan rumah itu mengalami luka yakni Reni Wildatul (36) dengan keluhan nyeri dada, namun tidak ada patah tulang. Kemudian Juhrani (64) mengalami luka robek di dahi kiri dan Riski (17) mengalami luka lecet dan nyeri badan.

"Saat kejadian, korban bersama anaknya berada di dalam rumah dan tiba tiba rumah tersebut roboh karena bangunan sudah tua dan kayunya sudah rapuh," katanya.

Ia menjelaskan kejadian itu mengakibatkan kerusakan pada rumah seluas 5 x 9 meter dan korban saat ini diungsikan ke rumah saudaranya.

"Korban masih mengalami dampak psikologis yakni trauma berat atas kejadian tersebut dan sudah diungsikan di tempat yang aman karena rumahnya yang rusak berat belum diperbaiki," katanya.

Widodo menjelaskan bahwa BPBD Jember mendistribusikan bantuan kepada korban yang rumah nya ambruk.

"Kami juga telah berkoordinasi dengan Dinas PRKP dan Cipta Karya perihal rumah roboh tersebut, serta berkoordinasi dengan Dinas Sosial perihal logistik rumah roboh," ujarnya.

Ia mengimbau masyarakat untuk waspada dan hati hati dalam menghadapi cuaca ekstrem seperti hujan deras yang disertai angin kencang. I tar

COMMENTS

 


 Ikuti kami di Google Berita


$type=three$va=0$count=12$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=hide$author=0

Nama

EKBIS,4298,EKVOS,1,ENGLISH,1818,FEED,46927,FOKUS,5102,GLOBAL,11473,HIBURAN,2472,HUKUM,5706,IPTEK,4785,NASIONAL,16043,OLAHRAGA,2732,OPINI,1595,POLITIK,5450,PROMOTE,5,RAGAM,10436,RELIGI,893,Z,40952,
ltr
item
Konfrontasi: Rumah Ambruk di Jember, Tiga Orang Terluka
Rumah Ambruk di Jember, Tiga Orang Terluka
https://lh3.googleusercontent.com/-V-zNX_D7VLs/Z-szUTFBasI/AAAAAAABPV8/QpM5__B4Fg4O2sCv_1aLukm5NLEwGS7VwCNcBGAsYHQ/s1600/IMG_1743467314808.jpg
https://lh3.googleusercontent.com/-V-zNX_D7VLs/Z-szUTFBasI/AAAAAAABPV8/QpM5__B4Fg4O2sCv_1aLukm5NLEwGS7VwCNcBGAsYHQ/s72-c/IMG_1743467314808.jpg
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2025/04/rumah-ambruk-di-jember-tiga-orang.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2025/04/rumah-ambruk-di-jember-tiga-orang.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy