Search

Dedi Mulyadi Persilakan KPK Sidik BJB

BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menyatakan tidak akan menghalangi dan mempersilakan penyidikan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BJB) untuk mengungkap kasus yang tengah terjadi, karena merupakan kewenangan lembaga penegak hukum itu.

"Kalau itu tidak perlu ditanya, itu kan sudah menjadi kewenangannya dari KPK," kata Dedi di Gedung Pakuan Bandung, Rabu.

Dedi mengharapkan proses penyidikan yang dilakukan oleh KPK, tidak akan mempengaruhi aspek regulasi yang ada di BJB. Bahkan menurutnya walaupun ada pemeriksaan KPK dan mundurnya Dirut BJB Yuddy Renaldi perkembangan sentimen pasar terpantau positif.

"Saya harap begitu, nah kalau dilihat kan sentimen pasar juga positif Hari ini harga sahamnya kembali naik. Mudah-mudahan lah setelah saya hari ini bicara, besok naik lagi dan kepercayaan publiknya tumbuh dengan pengelolaan oleh orang-orang profesional, terlepas dari intervensi politik," ujarnya.

Dedi juga menjamin selama masa kepemimpinannya tidak boleh siapapun mengatasnamakan dirinya untuk memudahkan berurusan dalam birokrasi, politik, BUMD termasuk BJB.

Bahkan, dia mengatakan BUMD di Jabar akan diaudit secara investigatif atau menyeluruh yang nantinya hanya akan menghasilkan dua rekomendasi antara perbaikan atau penutupan usaha.

"Jadi anda bisa lihat, saya selama memimpin, ada nggak orang kanan, kiri, samping,saya lobby sana, lobby sini nggak ada. Andai kata pun ada Itu bukan dari saya. Maka silahkan laporkan siapa namanya umumkan di media sosial," tutur dia.

Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengatakan telah memulai penyidikan terhadap kasus dugaan korupsi di lingkungan PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BJB) Tbk.

"Ya, kami sudah menerbitkan surat penyidikan," Kata Ketua KPK Setyo Budiyanto di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK, Jakarta, Rabu.

Setyo mengatakan KPK juga akan menjalin koordinasi apabila sudah ada aparat penegak hukum (APH) yang telah terlebih dulu menangani kasus yang sama.

"Kalau memang terinformasi bahwa ada APH lain yang melakukan itu, nanti tugasnya direktur penyidikan dan kasatgas untuk melakukan koordinasi, tuturnya.

Mengenai kapan pihak KPK akan mengumumkan siapa saja pihak yang telah ditetapkan sebagai tersangka dan konstruksi perkara tersebut, Setyo mengatakan hal itu menjadi kewenangan tim penyidik KPK

"Tindak lanjut terhadap penanganannya, pasca dilakukan rilis terkait penentuan terhadap perkara tersebut, ya jadi kewenangan dari penyidik dan direktur atau deputi kapan akan dilakukan tindaklanjutnya," kata Setyo. I tar

COMMENTS

 


 Ikuti kami di Google Berita


$type=three$va=0$count=12$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=hide$author=0

Nama

EKBIS,4208,ENGLISH,1766,FEED,45778,FOKUS,5065,GLOBAL,11210,HIBURAN,2421,HUKUM,5494,IPTEK,4696,NASIONAL,15861,OLAHRAGA,2666,OPINI,1569,POLITIK,5304,PROMOTE,5,RAGAM,10329,RELIGI,874,Z,39930,
ltr
item
Konfrontasi: Dedi Mulyadi Persilakan KPK Sidik BJB
Dedi Mulyadi Persilakan KPK Sidik BJB
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEjcTSqwgVtoJ338RtaWSFIofJudS3XfsRCyRmMOjRyjvLnyXh9Ocvx03daiDwxr-8b8MEdu4MH_D2Xaa44E0VeXZCrIpttdayup0leuJixtG5I44-67f0qQRSQm1Cd1J4tDiABq9MCSUooyF0sHNuhpt2v7WuDLkYncMGO1criGMiX3W6IB94jge6Q2x2k
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEjcTSqwgVtoJ338RtaWSFIofJudS3XfsRCyRmMOjRyjvLnyXh9Ocvx03daiDwxr-8b8MEdu4MH_D2Xaa44E0VeXZCrIpttdayup0leuJixtG5I44-67f0qQRSQm1Cd1J4tDiABq9MCSUooyF0sHNuhpt2v7WuDLkYncMGO1criGMiX3W6IB94jge6Q2x2k=s72-c
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2025/03/dedi-mulyadi-persilakan-kpk-sidik-bjb.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2025/03/dedi-mulyadi-persilakan-kpk-sidik-bjb.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy