.

Toyota Hilux 2026 akan Tersedia Dalam Versi Listrik


JAKARTA-Toyota Hilux 2026 akan tersedia dengan varian listrik di beberapa pasar tertentu, demikian konfirmasi dari perusahaan, menurut laporan laman Drive dan Motor1, Jumat (17/5).

Kurang dari dua bulan setelah Toyota mengumumkan bahwa mereka sedang mengerjakan versi produksi dari konsep Hilux Revo BEV bertenaga baterai yang dipamerkan di Australia tahun lalu, seorang eksekutif perusahaan mengatakan bahwa mereka bermaksud untuk mulai memproduksi kendaraan listrik tersebut pada akhir 2025.

Meskipun kendaraan itu akan dibuat di Thailand terutama untuk pasar Thailand, Wakil Presiden Eksekutif Toyota Motors Asia Pras Ganesh mengatakan bahwa mereka juga mempertimbangkan untuk mengekspor Hilux listrik.

Spesifikasi teknis Hilux listrik belum terungkap, namun, Toyota sebelumnya mengatakan bahwa jarak tempuh mobil ini “sekitar 124 mil” (kisaran 200 kilometer), tanpa menyebutkan siklus pengujiannya.

Dengan konsep baterai yang dipasang di lantai, Hilux listrik hadir dengan kabin tunggal dengan pengaturan 4x2 dan bak panjang, berdasarkan model yang dijual di Thailand. Ganesh mengatakan bahwa bobot menjadi perhatian.

“Semakin jauh jarak tempuh yang harus saya tempuh, semakin banyak baterai yang harus saya pasang, yang berarti bobot kendaraan juga menjadi jauh lebih berat, yang berarti pemuatannya bisa jauh lebih sedikit," kata Ganesh.

Para pemerhati otomotif mengharapkan para insinyur Toyota akan menemukan solusi untuk menghindari menjejalkan baterai besar yang akan menghambat kepraktisan, namun, juga tidak menggunakan baterai kecil yang akan memberikan jarak tempuh terbatas.

Toyota telah memutuskan untuk melakukan konversi EV pada Hilux generasi saat ini meskipun pikap itu telah ada selama hampir satu dekade. 

Hilux bukan satu-satunya truk listrik Toyota dalam beberapa tahun terakhir, ada pikap mirip Tacoma pada akhir 2021 dan konsep EPU yang dipamekan di Japan Mobility Show 2023. I tar

COMMENTS

 

$type=three$va=0$count=12$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=hide$author=0

Nama

EKBIS,3909,ENGLISH,1600,FEED,41929,FOKUS,4865,GLOBAL,10419,HIBURAN,2261,HUKUM,4722,IPTEK,4397,NASIONAL,15061,OLAHRAGA,2451,OPINI,1479,POLITIK,4748,PROMOTE,5,RAGAM,9978,RELIGI,808,Z,36438,
ltr
item
Konfrontasi: Toyota Hilux 2026 akan Tersedia Dalam Versi Listrik
Toyota Hilux 2026 akan Tersedia Dalam Versi Listrik
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjFfj_okVCuYyI3wksWNbYEbfxmFS8yJ8HvxcKqPCN9fKi5LWExyXEzgctmQ0gJEgy357QmFLqx4AcmaM5n-g5DHIhasnKSMDTc5pAFAecf1QzwG0iIlJDmBXc6RIbnAVJ5-qO8mRjplqk/s1600/IMG_1716115992718.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjFfj_okVCuYyI3wksWNbYEbfxmFS8yJ8HvxcKqPCN9fKi5LWExyXEzgctmQ0gJEgy357QmFLqx4AcmaM5n-g5DHIhasnKSMDTc5pAFAecf1QzwG0iIlJDmBXc6RIbnAVJ5-qO8mRjplqk/s72-c/IMG_1716115992718.jpg
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2024/05/toyota-hilux-2026-akan-tersedia-dalam.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2024/05/toyota-hilux-2026-akan-tersedia-dalam.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy