Search

Udinese Pecat Gabriele Cioffi dari Kursi Pelatih


JAKARTA- Tim peringkat ke-17 di klasemen Liga Italia Udinese memecat pelatih Gabriele Cioffi pada Senin, dan klub itu dilaporkan siap merekrut mantan bek legendaris timnas Italia Fabio Cannavaro untuk menggantikannya

Dalam pernyataannya, Udinese mengatakan telah membebastugaskan Gabriele Cioffi atas perannya sebagai pelatih tim pertama dan menambahi bahwa staf yang dibawa sang pelatih juga dipecat, demikian dikutip dari AFP.

Cioffi dipecat setelah Udinese kalah 0-1 dari tim papan bawah lainnya Verona pada Sabtu (20/4). Kekalahan itu membuat Udinese sama-sama memiliki 28 poin seperti Frosinone dan hanya unggul satu posisi di atas zona degradasi.

Media-media Italia melaporkan bahwa Cannavaro akan mengambil alih tim pada Kamis, saat Udinese memainkan sisa 18 menit pertandingan kandang mereka melawan AS Roma.

Permainan yang berlangsung lebih dari sepekan silam itu dihentikan saat kedua tim bermain imbang 1-1, setelah bek Roma Evan Ndicka tidak sadarkan diri di lapangan yang awalnya sempat diduga mengalami serangan jantung.

Meski demikian tes-tes lanjutan menyimpulkan bahwa pemain internasional Pantai Gading itu mengalami trauma toraks atau terjadi aliran udara yang terperangkap antara paru-paru dengan dinding dada.

Setelah pertandingan melawan Roma, Udinese akan menghadapi agenda berat dalam misi mereka bertahan di strata tertinggi. Mereka akan bermain melawan Bologna, Napoli, dan Lecce, sebelum bertemu Empoli dan Frosinone pada fase terakhir liga musim ini. I tar

COMMENTS

 


 Ikuti kami di Google Berita


$type=three$va=0$count=12$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=hide$author=0

Nama

EKBIS,4389,ENGLISH,1856,FEED,47796,FOKUS,5136,GLOBAL,11628,HIBURAN,2508,HUKUM,5892,IPTEK,4847,NASIONAL,16225,OLAHRAGA,2769,OPINI,1618,POLITIK,5583,PROMOTE,5,RAGAM,10509,RELIGI,906,Z,41753,
ltr
item
Konfrontasi: Udinese Pecat Gabriele Cioffi dari Kursi Pelatih
Udinese Pecat Gabriele Cioffi dari Kursi Pelatih
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhTTcppQARWKS-pKuh-dVWtnJnazKxvcfLu08e3FV-_rtefGiJy0j_cxdheRSdyiIjFUMmt-BBHfRFB7PYLzK9aHTzFUq1SH8eTRI_ppUdlqa4A98blM-sKlyZmcU3SL2AKdyMjpX0blIQ/s1600/IMG_ORG_1713794112937.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhTTcppQARWKS-pKuh-dVWtnJnazKxvcfLu08e3FV-_rtefGiJy0j_cxdheRSdyiIjFUMmt-BBHfRFB7PYLzK9aHTzFUq1SH8eTRI_ppUdlqa4A98blM-sKlyZmcU3SL2AKdyMjpX0blIQ/s72-c/IMG_ORG_1713794112937.jpeg
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2024/04/udinese-pecat-gabriele-cioffi-dari.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2024/04/udinese-pecat-gabriele-cioffi-dari.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy