.

HNW Minta Pemuda Jangan Pesimis dengan Pemilu 2024 Meski Diwarnai Isu Kecurangan


JAKARTA-Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid (HNW) mengatakan informasi tentang kecurangan pemilihan umum hendaknya tidak membuat para pemuda pesimis dengan pesta demokrasi yang akan menentukan masa depan bangsa.

Dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu, HNW mengingatkan para pemuda kelompok milenial untuk berperan aktif mengawal dan mensukseskan Pemilu 2024 sebagai bentuk kontribusi membangun bangsa, membangun masa depan mereka juga.

“Semestinya, para generasi muda harus menjadi bagian yang mencerahkan, memberikan edukasi kepada masyarakat akan pentingnya memberikan suara mereka pada pemilu untuk masa depan mereka dan masa depan bangsa yang lebih baik,” ujar HNW.

Pesan ini disampaikan HNW saat menerima kunjungan delegasi Pimpinan BEM Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah Zona III DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten, di Ruang Kerja Wakil Ketua MPR, Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Jakarta, awal pekan lalu.

Menurut HNW, mahasiswa juga semestinya melakukan edukasi diri dan masyarakat serta mengawal pemilu sejak sebelum pelaksanaan, ketika dilaksanakan dan sesudah pelaksanaan.

Hal ini dilakukan, kata dia, agar pemilu benar-benar demokratis, suara rakyat tidak dicurangi, dan juga agar hasil pemilu legitimate dan memastikan masa depan Indonesia dan masa depan generasi milenial menuju ke arah yang lebih baik.

“Kini kita sudah berada pada zamannya semua bisa dan perlu berkontribusi dalam menghadirkan perbaikan untuk Indonesia dan untuk masa depan mereka sendiri juga. Salah satu caranya adalah, dengan aktif mengawal dan mensukseskan Pemilu 2024,” ujarnya.

Satu hal lagi yang mesti diperhatikan para pemuda, kata HNW, adalah mereka harus bersinergi dengan komunitas-komunitas mencerahkan lainnya, sehingga tidak merasa sendirian dan berakibat pada adanya pesimisme.

"Selain melakukan edukasi kepada masyarakat, para pemuda mahasiswa secara bersama-sama di lingkungan masing-masing perlu ikut menjadi saksi, mengawal agar tidak terjadi kecurangan, baik saat sebelum pemilu, saat pemilu dilaksanakan maupun pascapencoblosan," paparnya.

Sebab, kata dia, jika kecurangan dibiarkan maka kerja keras semua pihak untuk menghadirkan kebaikan-kebaikan tidak bisa diwujudkan.

"Apalagi, belum apa-apa generasi muda sudah down menyerah duluan, itu artinya kemenangan dari perang “psy war: yang dilancarkan pihak yang ingin mencurangi pemilu," ujarnya.

HNW mengajak para pemuda Indonesia untuk menjadi bagian dari yang terus meluruskan kiblat bangsa, yakni menyelamatkan reformasi supaya masa depan anak bangsa dengan bonus demografi, bertemu dengan generasi emas 2045 dalam kondisi seperti dahulu generasi 1920-an, yang berkontribusi berjuang untuk kemudian mempersiapkan Indonesia merdeka di era tahun 1945.

“Para mahasiswa penting menjadi garda terdepan sukseskan pemilu sebagai jawaban atas berbagai keluhan mereka sendiri," kata HNW. I tar

COMMENTS

 

$type=three$va=0$count=12$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=hide$author=0

Nama

EKBIS,3909,ENGLISH,1600,FEED,41929,FOKUS,4865,GLOBAL,10419,HIBURAN,2261,HUKUM,4722,IPTEK,4397,NASIONAL,15061,OLAHRAGA,2451,OPINI,1479,POLITIK,4748,PROMOTE,5,RAGAM,9978,RELIGI,808,Z,36438,
ltr
item
Konfrontasi: HNW Minta Pemuda Jangan Pesimis dengan Pemilu 2024 Meski Diwarnai Isu Kecurangan
HNW Minta Pemuda Jangan Pesimis dengan Pemilu 2024 Meski Diwarnai Isu Kecurangan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgpGnKZo2_1U-deHuTciT5MOI9HQbtsayTEVudDdJrZ06-J6HOewFzJNcKAqNWNphdXWGPVeV8DJPhahVdawmooMGOTPukqTsGzNAij3KU3LoAGMc4u1ORJHdy4qha1ItPOe0sjUVN1Crk/s1600/IMG_ORG_1701517577917.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgpGnKZo2_1U-deHuTciT5MOI9HQbtsayTEVudDdJrZ06-J6HOewFzJNcKAqNWNphdXWGPVeV8DJPhahVdawmooMGOTPukqTsGzNAij3KU3LoAGMc4u1ORJHdy4qha1ItPOe0sjUVN1Crk/s72-c/IMG_ORG_1701517577917.jpeg
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2023/12/hnw-minta-pemuda-jangan-pesimis-dengan.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2023/12/hnw-minta-pemuda-jangan-pesimis-dengan.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy