KONFRONTASI- Dukungan bagi Anies-Muhaimin (Amin) bakal tak terbendung kalau Amin beri prioritas pembangunan pada keadilan/kebebasan, kemandirian pangan dan energi untuk rakyat banyak, pendidikan tinggi juga harus terjangkau rakyat kecil dan kebebasan pers serta oposisi harus dijamin eksistensinya, tidak boleh ada langkah represif. '"Amin adalah aktivis, maka keadilan/kebebasan dan sandang papan pangan harus diutamakan bagi rakyat banyak agar demokrasi hidup, agar nama baik aktivis mahasiswa, aktivis pergerakan kembali bergema, bergaung di tingkat nasional,'' kata Dos Santoso dari FPN-Front Pergerakan Nasional.
Para pengurus inti nasional (FPN) mendeklarasi dukungan kepada pasangan Anies Baswedan-Cak imin. Deklarasi digelar di Kafe Pedjoeang Sosial (RD3), Jakarta Selatan. FPN merupakan wadah pergerakan aktivis nasional.
“FPN berkomitmen menjadi garda terdepan dalam memperjuangkan nilai-nilai kemerdekaan yang berasaskan keadilan, kemanusiaan dan demokrasi,,” ujar Rdar Tribaskoro selaku Dewan Penasehat FPN.
Ketua Umum FPN Santoso menghimbau kepada masyarakat untuk ikut serta mengawal dan mengawasi proses demokrasi dalam pemilihan umum mendatang.
“Prinsipnya kami akan terus mendorong demokrasi pemilu yang adil, jujur, transparan, akuntabel dan beradab,” ungkap Santoso.
“Nilai-nilai yang berorientasi kepada keharmonisan hidup dalam jangka panjang, disingkirkan oleh kepentingan visi jangka pendek” lanjutnya.
FPN memutuskan untuk berjuang bersama Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.
“Kita akan bekerja keras memenangkan Pilpres 2024 untuk menjadikan Anies Presiden dan Muhaimin Wakil Presiden 2024 – 2029,” pungkasnya. (zal)
COMMENTS