LAMONGAN- Ista'anul Jannati (19) menangis usai mengetahui ayahnya Gufron (62) rela menambal jalan berlubang agar dirinya tak celaka.
Aksi Gufron yang bekerja sebagai tukang becak di Kecamatan Deket, Lamongan, Jawa Timur ini viral hingga menuai respons dari pemerintah setempat.
Sang putri pun mengaku terkejut dan tak bisa membendung air mata saat mengetahui sang ayah memperbaiki jalan selama beberapa hari.
"Waktu saya kerja, sempat buka handphone dan lihat di medsos ternyata bapak sudah viral, menambal lubang di jalan demi menjaga keselamatan saya," ungkap Iis, sapaan akrab Ista'anul Jannati, Jumat (3/2/2023).
"Tahu apa yang dilakukan bapak, saya langsung menangis," lanjut dia.
Ayah sosok yang terkesan cuek dan pendiam
Iis membenarkan bahwa jalan yang ditambalnya itu adalah jalan yang setiap hari dia lewati bekerja.
Putri bungsu dari tiga bersaudara ini bekerja di Plaza Lamongan sebagai penjaga tiket wahana permainan.
Namun Iis tidak mengetahui bahwa sang ayah menambal jalan, karena ayahnya itu tidak pernah becerita dengannya mengenai hal tersebut.
Menurutnya, sang ayah cenderung pendiam dan terkesan cuek. Terlebih setelah ibunda Iis meninggal pada Agustus 2022 lalu.
"Dari kecil sampai sekarang, saya baru tahu sebesar itu pengorbanan yang dilakukan oleh bapak. Saya terharu, karena selama ini bapak orangnya cuek," kata Iis.
Sebelumnya, aksi Gufron menambal lubang di ruas jalan Kecamatan Deket-Karangbinangun sempat menjadi buah bibir dan banyak menyedot perhatian warganet.
Lantaran aksi selama dua hari tersebut dilakukan Gufron atas inisiatif sendiri, berbekal peralatan pribadi dan bahan material seadanya.
Hal itu dilakukan Gufron lantaran takut putrinya celaka. Pemkab Lamongan melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bina Marga, kemudian langsung merespons dengan dengan menutup lubang yang ada di ruas jalan tersebut.
Bahkan Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, tidak lupa mengucapkan terima kasih atas kepedulian yang telah dilakukan oleh Gufron. I kps
COMMENTS