Search

PSG akan Tinggalkan Stadion Parc des Princes dan Cari Markas Baru



PARIS - Presiden Paris Saint-Germain (PSG) Nasser Al-Khelaifi mengatakan bahwa klubnya akan meninggalkan Stadion Parc des Princes dan kemungkinan sedang mencari markas baru.

Pebisnis asal Qatar itu dalam sebuah wawancara kepada harian olahraga Spanyol Marca mengatakan bahwa PSG "di bawah tekanan" dari pemerintah kota Paris untuk angkat kaki dari stadion yang telah mereka tempati sejak 1974.

"Kami tidak lagi diterima di Parc des Princes," kata Al-Khelaifi, yang pekan lalu mengatakan kepada TALKSPORT bahwa raksasa Prancis itu sedang mempertimbangkan untuk menjual saham klub.

"Mereka (pemerintah kota) menekan kami untuk pergi. Mereka bermain-main dengan kami dan kami lelah," kata Al-Khelaifi.

"Saya suka Parc des Princes, ini adalah sejarah kami dan saya menghormatinya lebih dari segalanya. Bertahan selalu menjadi pilihan kami. Namun, saya rasa mereka tidak menginginkan kami."

"Kami telah menginvestasikan 80 juta euro (sekitar Rp1,30 triliun) di stadion. Namun, itu bukan milik kami. Siapa yang akan setuju melakukan hal seperti itu?"

Pekan lalu, Al-Khelaifi mengeluh kepada pers tentang penolakan dari pemerintah kota Paris untuk menjual stadion berkapasitas 48.000 kursi itu kepada QSI (Qatar Sports Investments) yang merupakan pemilik PSG.

"Mereka (PSG) mengatakan: 'kami akan menyuntikkan 500 atau 600 juta (euro) karya hanya jika kami adalah pemilik'," kata kepala pembangunan perkotaan Paris Emmanuel Gregoire pekan lalu.

"Bukan pilihan pertama kami untuk menjual Parc des Princes kepada mereka. Itu adalah warisan kota, warga Paris."

Parc des Princes awalnya dibangun di barat daya kota, dekat dengan lapangan tenis Roland Garros, pada tahun 1897 dan merupakan markas bagi tim sepak bola dan rugby nasional hingga Stade de France dibangun untuk Piala Dunia 1998 . I tar

COMMENTS

 


 Ikuti kami di Google Berita


$type=three$va=0$count=12$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=hide$author=0

Nama

EKBIS,4381,ENGLISH,1852,FEED,47722,FOKUS,5135,GLOBAL,11619,HIBURAN,2506,HUKUM,5869,IPTEK,4844,NASIONAL,16206,OLAHRAGA,2765,OPINI,1616,POLITIK,5570,PROMOTE,5,RAGAM,10504,RELIGI,905,Z,41684,
ltr
item
Konfrontasi: PSG akan Tinggalkan Stadion Parc des Princes dan Cari Markas Baru
PSG akan Tinggalkan Stadion Parc des Princes dan Cari Markas Baru
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhXP-LP5WZxZVnTolMFo8VHT3yqZil3yXP7pusYhNXKoL17arh0XHYZluWw1riiWFkP9JnPQWWQNDFuwhZC6Bo7XgZUblZyfY4buKv8yMekNg2SaaEKs9Rva4zQEkzZ_zbNqOqKmU7_Fck/s1600/IMG_1669758055770.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhXP-LP5WZxZVnTolMFo8VHT3yqZil3yXP7pusYhNXKoL17arh0XHYZluWw1riiWFkP9JnPQWWQNDFuwhZC6Bo7XgZUblZyfY4buKv8yMekNg2SaaEKs9Rva4zQEkzZ_zbNqOqKmU7_Fck/s72-c/IMG_1669758055770.jpg
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2022/11/psg-akan-tinggalkan-stadion-parc-des.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2022/11/psg-akan-tinggalkan-stadion-parc-des.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy