Search

Rara Si Pawang Hujan Sebut di Langit Ada AC Besar dan Remotenya Dia Pegang



JAKARTA - Nama Rara Isti Wulandari si pawang hujan kembali heboh. Hal itu karena Rara mengaku memiliki remote AC langit.

Mulanya, Rara menceritakan ketika diminta menjadi pawang hujan di Sirkuit Mandalika saat gelaran MotoGP 2022 pekan lalu. Dia mengatakan, saat itu ada dua pawang hujan yang akan didatangkan.

Namun, Rara menolak bila ada dua. Rara kemudian menjelaskan alasannya menolak ada dua pawang hujan.

"Aku tidak menerima pawang hujan (lain). Karena gini, teori langit atas izin Tuhan, itu milik Rara, di langit itu terisi teman Rara, para pekerja, pembalap, pokoknya pemerintah, langit itu ada AC besar, AC besar itu remote-nya ada di Rara," ujar Rara dalam podcast Deddy Corbuzier seperti dilihat Jumat (25/3/2022).

Selain itu, kata Rara, bila ada pawang hujan lain yang datang, akan mengganggu frekuensi meditasinya. Hal itu, kata Rara, karena berbeda energi.

"Kan pikiran dia beda. Jadi gini, pawang hujan itu meditasi di alam semesta. Dia menjadi WiFi, energi bagi siapa saja yang berharap event berjalan bagus," ucapnya.

Sebelumnya, aksi pawang hujan, Rara Istiani Wulandari, di depan paddock saat hujan mengguyur Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB viral di media sosial.

Bahkan, tagar #pawang trending di Twitter dengan 43,5 ribu tweet, pada Minggu (20/3/2022). Aksi Rara terekam kamera mengetuk cawan yang dibawanya, sembari membakar sejumlah dupa untuk menghentikan hujan di area sirkuit.

Aksi Rara menuai beragam komentar warganet. Ada yang mendukung, ada juga yang menganggap aksi Rara tidak perlu terekam kamera.

"Miguel Oliveira takes first Indonesian Grand Prix victory! 🏁 tapii tetep pemenang yang sesungguhnya adalah mbak pawang hujan," ujar seorang warganet.

"Memalukan? Engga juga. For me it's a MARKETING thing. This is Local Wisdom (kearifan lokal). Soal hujannya, ya namanya hujan pasti reda wkwk. But the world pay attention to this different thing and a good selling," imbuh warganet lain.

"Pawang hujan itu skr ada 'pantangannya': gak boleh diupload di medsos. Kalau ini dilanggar, bakal gagal kerjaannya. Kenapa? Karena dia bakal 'dikerjain' pawang hujan lainnya yg gak dapat 'job' tsb," sambung warganet lainnya.

Usai menjadi perbincangan karena menjadi pawang hujan di gelaran MotoGP Mandalika, Rara jatuh sakit.

"Di WA (WhatsApp) saja ya, saya masih sakit," ujar Rara yang suaranya terdengar serak dan lemas, saat dihubungi, Senin (21/3/2022).

Kami pun menghormati Rara yang ingin beristirahat. Rara kemudian mematikan telepon dan tidak menjelaskan sedang sakit apa. I idn

COMMENTS


 Ikuti kami di Google Berita


$type=three$va=0$count=12$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=hide$author=0

Nama

EKBIS,4381,ENGLISH,1852,FEED,47722,FOKUS,5135,GLOBAL,11619,HIBURAN,2506,HUKUM,5869,IPTEK,4844,NASIONAL,16206,OLAHRAGA,2765,OPINI,1616,POLITIK,5570,PROMOTE,5,RAGAM,10504,RELIGI,905,Z,41684,
ltr
item
Konfrontasi: Rara Si Pawang Hujan Sebut di Langit Ada AC Besar dan Remotenya Dia Pegang
Rara Si Pawang Hujan Sebut di Langit Ada AC Besar dan Remotenya Dia Pegang
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj0234C_WZAiKhgULnoQ3q_-M_NOHoO6EugBz7eeiVbTc-ZwszM3YFPPiB1AdKATkQiWTrsWV5Kt2el-3iBKF1C7MXehvoXoACU-EAHfPrFWTqyjusRXnqYm_QBTmmfHPuXvy_DcBr-8o9l2Eb_x53Xg3HeexcACpqm930yPV6qyfKuqrX73hmhudyq_A/w640-h358/oadnb89aibod.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj0234C_WZAiKhgULnoQ3q_-M_NOHoO6EugBz7eeiVbTc-ZwszM3YFPPiB1AdKATkQiWTrsWV5Kt2el-3iBKF1C7MXehvoXoACU-EAHfPrFWTqyjusRXnqYm_QBTmmfHPuXvy_DcBr-8o9l2Eb_x53Xg3HeexcACpqm930yPV6qyfKuqrX73hmhudyq_A/s72-w640-c-h358/oadnb89aibod.jpg
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2022/03/rara-si-pawang-hujan-sebut-di-langit.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2022/03/rara-si-pawang-hujan-sebut-di-langit.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy