.

Paus: Orang yang Keruk Kekayaan dari Orang Lain Adalah Orang yang Malang


JAKARTA-Pemimpin umat Katolik dunia yang juga Kepala Negara Vatikan Paus Fransiskus mengisahkan anekdot yang beredar di kampung halamannya, bahwa orang yang selalu ingin menjadi kaya dengan cara mengeruk kekayaan orang lain adalah orang yang malang.

"Di Argentina, di Buenos Aires, saya mengenal orang kaya yang selalu ingin lebih kaya dari orang lain dengan cara mengeruk kekayaan melalui orang lain. Lalu orang-orang yang ada di sekitarnya membuat lelucon bahwa ia merupakan orang malang, karena dia ingin mendapatkan kekayaan dari yang lain, tapi kemudian ia tidak bisa menutup peti jenazahnya sendiri (karena tidak ada yang membantu)," katanya saat menemui para uskup, imam, diakon, biarawan, biarawati, seminaris, dan katekis di Katedral Santa Maria Diangkat ke Surga, Jakarta, Rabu.

Paus menekankan pola pikir bahwa diri sendiri lebih cerdas dan bebas dalam mencapai tujuan dan ambisi pribadi, sebagaimana mengeruk kekayaan dari orang lain adalah cara yang salah dalam melihat realitas kehidupan.

Hal tersebut, menurut dia, berbanding terbalik dengan perilaku bela rasa yang selalu diajarkannya kepada umat, guna mewujudkan rasa cinta kasih terhadap sesama.

"Itu adalah kelicikan mereka yang mendahului kepentingan diri sendiri, dengan menjaga jarak dari semua orang dan tidak membiarkan diri mereka disentuh oleh apapun dan siapapun," tegasnya.

Paus menekankan hal tersebut tidak akan membuat dunia bergerak maju menuju kedamaian, karena yang membuat dunia maju bukanlah kepentingan pribadi yang berujung pada perusakan ciptaan Tuhan dan pecah belah antarkomunitas.

Namun, sambung dia, yang membuat dunia maju menuju kedamaian adalah persembahan kasih terhadap sesama umat manusia.

"Bela rasa tidak menggelapkan visi kehidupan yang sejati, sebaliknya bela rasa membuat kita mampu melihat pelbagai hal baik dalam terang kasih. Kita melihat realitas dengan baik hanya dengan mata hati," ucap Paus Fransiskus.

Mantan Uskup Agung Buenos Aires itu mengunjungi Katedral Santa Maria Diangkat ke Surga, Jakarta pada pukul 16.30 WIB guna bertemu para uskup, imam, diakon, biarawan, biarawati, seminaris, dan katekis, untuk kemudian bertemu kaum muda dari Scholas Occurantes di Youth Center Graha Pemuda Senayan pada pukul 17.35 WIB.

Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia ini merupakan ketiga kalinya, setelah Paus Paulus VI pada tahun 1970 dan kunjungan Paus Yohanes Paulus II pada tahun 1989.

Paus Fransiskus melakukan perjalanan apostolik ke kawasan Asia-Pasifik selama 3-13 September 2024, untuk mengunjungi empat negara, yakni Indonesia, Papua Nugini, Timor Leste, dan Singapura. Perjalanan selama 11 hari itu akan menjadi lawatan paling lama Bapa Suci berusia 87 tahun tersebut, sejak 11 tahun kepemimpinan atas Tahta Suci Vatikan. i tar

COMMENTS

 

$type=three$va=0$count=12$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=hide$author=0

Nama

EKBIS,3656,ENGLISH,1510,FEED,38868,FOKUS,4684,GLOBAL,9767,HIBURAN,2125,HUKUM,4122,IPTEK,4134,NASIONAL,14413,OLAHRAGA,2299,OPINI,1396,POLITIK,4212,PROMOTE,5,RAGAM,9766,RELIGI,759,Z,33602,
ltr
item
Konfrontasi: Paus: Orang yang Keruk Kekayaan dari Orang Lain Adalah Orang yang Malang
Paus: Orang yang Keruk Kekayaan dari Orang Lain Adalah Orang yang Malang
https://lh3.googleusercontent.com/-4N-5zbUbC4g/ZthQdvOSgKI/AAAAAAABanI/fqR2e_tHmfkdpICJwVnORCmthU4aF8o9gCNcBGAsYHQ/s1600/IMG_ORG_1725452352392.png
https://lh3.googleusercontent.com/-4N-5zbUbC4g/ZthQdvOSgKI/AAAAAAABanI/fqR2e_tHmfkdpICJwVnORCmthU4aF8o9gCNcBGAsYHQ/s72-c/IMG_ORG_1725452352392.png
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2024/09/paus-orang-yang-keruk-kekayaan-dari.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2024/09/paus-orang-yang-keruk-kekayaan-dari.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy