.

Musisi Legendaris Brasil Sergio Mendes Meninggal Dunia di Usia 83 Tahun


JAKARTA-Musisi asal Brasil, Sergio Mendes, yang dikenal berkat kepiawaiannya memadukan musik tradisional Brasil dengan pop Amerika era 60-an dikabarkan meninggal dunia di usia 83 tahun.

Sebagai pelopor musik lintas budaya, sosok Sergio Mendes dikenal berkat kelihaiannya menyajikan bossa nova, samba, funk, dengan sentuhan jazz keren menjadikan karya-karyanya sangat dicintai di era 60-an.

Sergio dikabarkan wafat pada Kamis (5/9) di Los Angeles, AS dan kabar itu diumumkan keluarganya secara langsung kepada media.

Laporan Deadline, pada Jumat (6/9), mengungkapkan bahwa Mendes meninggal setelah beberapa bulan jatuh sakit akibat efek COVID-19 jangka panjang.

“Istrinya dan mitra musiknya selama 54 tahun terakhir, Gracinha Leporace Mendes, berada di sisinya, begitu pula anak-anaknya yang penuh kasih,” demikian bunyi pernyataan keluarga Sergio Mendes.

Dalam pernyataan itu, keluarga turut mengenang momen terakhir Sergio Mendes sebagai musisi di atas panggung menghibur para penggemarnya.

Tepatnya pada November 2023, ia masih menghibur para penggemar di Paris, London, dan Barcelona menikmati kabar bahwa seluruh tiket untuk penampilannya habis terjual di kota-kota besar itu.

Sergio Mendes dikenal sebagai salah satu musisi lintas budaya paling berpengaruh di Brasil dimulai pada 1960-an.

Ia sering kali bekerja sama dengan teman dan kolaboratornya Herb Alpert menghasilkan serangkaian hits berirama jazzy ala Burt Bacharach, terutama dalam lagu-lagu cover Beatles "All My Loving," "Day Tripper" dan "With a Little Help From My Friends."

Mungkin lagu cover yang paling disukai pendengarnya ialah "The Look of Love," lagu Bacharach-Hal David yang pertama kali dipopulerkan oleh Dusty Springfield untuk film parodi James Bond Casino Royale, menghasilkan nominasi Oscar untuk Lagu Terbaik.

Bersama grup musiknya yiaitu Mendes & Brazil ’66, Sergio juga merekamnya dan menampilkan versi mereka di Academy Awards 1968. Singel tersebut mencapai No. 4 di Billboard Hot 100 tidak lama setelah itu.

Grup tersebut juga mencapai Top 10 dengan "Fool on the Hill" di akhir tahun itu dan juga pada 1983 dengan "Never Gonna Let You Go."

Salah satu pendiri A&M Records, Alpert, memberikan penghormatan kepada sahabat lamanya itu dalam sebuah unggahan di Instagram hari ini, dengan menulis: “Sérgio Mendes adalah saudara saya dari negara lain yang meninggal dengan tenang dan damai. Ia adalah sahabat sejati dan musisi yang sangat berbakat yang membawa musik Brasil dalam semua bentuknya ke seluruh dunia dengan keanggunan dan kegembiraan.” I tar

COMMENTS

 

$type=three$va=0$count=12$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=hide$author=0

Nama

EKBIS,3657,ENGLISH,1510,FEED,38877,FOKUS,4684,GLOBAL,9769,HIBURAN,2126,HUKUM,4123,IPTEK,4135,NASIONAL,14414,OLAHRAGA,2299,OPINI,1396,POLITIK,4213,PROMOTE,5,RAGAM,9767,RELIGI,760,Z,33610,
ltr
item
Konfrontasi: Musisi Legendaris Brasil Sergio Mendes Meninggal Dunia di Usia 83 Tahun
Musisi Legendaris Brasil Sergio Mendes Meninggal Dunia di Usia 83 Tahun
https://lh3.googleusercontent.com/-Y3kAiRs05eI/Ztw9tV85IiI/AAAAAAABauk/BwmemIUblDoyN2sCMGMIQMwGjqyleusDwCNcBGAsYHQ/s1600/IMG_1725709739737.jpg
https://lh3.googleusercontent.com/-Y3kAiRs05eI/Ztw9tV85IiI/AAAAAAABauk/BwmemIUblDoyN2sCMGMIQMwGjqyleusDwCNcBGAsYHQ/s72-c/IMG_1725709739737.jpg
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2024/09/musisi-legendaris-brasil-sergio-mendes.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2024/09/musisi-legendaris-brasil-sergio-mendes.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy